Pengumuman Kelulusan Siswa SDN Cipedak 01: Siswa Pantau Hasilnya dari Rumah

Advertisement

Selamat datang di website kami Liputan Cip-01 #Mari kita sambut tahun 2024 dengan penuh optimis - Menjaga kebersihan lingkungan sekitar - Mengurangi penggunaan plastik dan mendukung praktik daur ulang - Berpartisipasi dalam kegiatan penghijauan dan pelestarian alam.
Gambar_Langit

Berita Terbaru

Banner

Pengumuman Kelulusan Siswa SDN Cipedak 01: Siswa Pantau Hasilnya dari Rumah

Rabu, 07 Juni 2023

Siswa dan Siswi SDN Cipedak 01

Cipedak, 7 Juni 2023 - Antusiasme dan tegangnya menanti hasil belajar oleh siswa dan siswi SDN Cipedak 01 akan segera berakhir. Dalam upaya menghindari kerumunan yang tidak diinginkan, para siswa diminta untuk memantau pengumuman kelulusan dari rumah masing masing menggunakan perangkat pintar seperti smartphone atau komputer yang terhubung dengan jaringan internet. Pengumuman ini akan tersedia melalui Website Resmi Sekolah SDN Cipedak 01, pada hari Kamis 08 Juni 2023 tepat pada pukul 10.00WIB atau klik melalui tautan ini Pengumuman Kelulusan.


Capaian pembelajaran yang telah diperoleh selama menjadi siswa dan siswi di SDN Cipedak 01 menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh seluruh Siswa dan siswi. Tentu secara penuh harap, mereka memantau dengan cermat semua media untuk mengetahui hasil perjuangan selama ini.

Namun, meskipun ada kegembiraan dan keinginan untuk berbagi kebahagiaan, para siswa dan siswi diingatkan untuk menjaga ketenangan dan kondusivitas di sekitar kita. Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika menghadapi pengumuman kelulusan.

Pertama, para siswa diingatkan untuk tidak membuat keramaian yang berlebihan. Tetap menciptakan suasana yang tenang dan kondusif agar setiap individu dapat merasakan kebahagiaan mereka dengan nyaman.

Kedua, rasa syukur atas hasil yang didapatkan sebaiknya disampaikan secara sederhana bersama keluarga. Bersyukur kepada Allah SWT dan mengungkapkan terima kasih tulus kepada orang tua adalah sikap yang bijaksana dalam menghadapi hasil kelulusan ini.

Ketiga, disarankan untuk tidak mengadakan keramaian di luar rumah. Dalam rangka menjaga keselamatan dan kesehatan bersama, penting untuk menghindari kerumunan diluar rumah atau tanpa pengawasan orang tua.

Keempat, siswa dan siswi diingatkan untuk menghindari kebiasaan yang tidak baik seperti mencorat-coret baju atau barang lainnya. Pengumuman kelulusan adalah momen berharga yang seharusnya dirayakan dengan kesederhanaan dan kesopanan.

Mari kita sambut pengumuman kelulusan ini dengan rasa syukur yang tulus kepada Allah SWT. Capaian pembelajaran selama menjadi siswa dan siswi di SDN Cipedak 01 adalah prestasi yang patut dibanggakan. Semoga hasil yang diumumkan membawa kebahagiaan dan menjadi pijakan untuk melangkah ke jenjang pendidikan berikutnya.

Pimpinan Sekolah, Guru dan Karyawan, serta seluruh keluarga besar SDN Cipedak 01 mengucapkan selamat kepada seluruh siswa dan siswi yang lulus. Semoga masa depan yang cerah menanti kita semua dalam menggapai cita-cita dan mewujudkan impian./iP.cip01